Saturday, April 27, 2024
BerandaTipsCara Bikin Suara Google di CapCut

Cara Bikin Suara Google di CapCut

TechDaily.id – CapCut menjadi primadona bagi sejumlah pembuat konten di luar sana karena mudah digunakan. Di sini kamu juga bisa membuat suara Google. Coba cara bikin suara Google di CapCut berikut ini.

BACA JUGA
Cara Konversi PowerPoint dan Google Slide

CapCut adalah aplikasi pengeditan video all-in-one gratis yang membantu kamu membuat video menarik. Tool edit ini membawa sejumlah pengaturan dasar yang mempermudah kamu untuk membuat video semakin keren.

Jika kamu perhatikan, di media sosial (medsos) sekarang ini banyak sekali video yang memanfaatkan suara Google. Nah, kamu bisa menggunakan CapCut untuk membuat video semacam itu. Bagaimana caranya?

BACA JUGA
Cara Transfer Google Photos ke iCloud dengan Mudah dan Cepat!

Cara Bikin Suara Google di CapCut

Untuk membuat suara Google di CapCut tidak terlalu sulit kok. Bahkan para pemula pun bisa melakukannya dengan sangat mudah. Untuk langkah lengkap membuat Google Voice di CapCut, sebagai berikut:

1. Kamu perlu download dan install aplikasi CapCut terlebih dulu ke smartphone jika belum punya

2. Kemudian, buka aplikasi CapCut

3. Pada halaman utama, klik menu new work untuk membuat lembar kerja baru

4. Kini, kamu bisa menambahkan video yang ingin diberikan audio seperti Google Voice. Hapus suara asli dari video agar tidak mengganggu Google Audio

5. Jika sudah, klik opsi Add audio. Kemudian pilih opsi voice over

6. Untuk mulai merekam, klik tombol Rekam Dan mulai berbicara

7. Setelah selesai, sekarang kamu bisa mengubah rekaman suara menjadi suara Google. Caranya dengan mengklik menu Efek suara, Kemudian Pilih efek suara yang mirip dengan suara Google. Atur sedemikian rupa sehingga terdengar persis seperti suara Google

8. Untuk menyimpan hasilnya, klik tombol Centang

Tadaaa! Sekarang kamu telah berhasil membuat video dengan suara latar belakang seperti suara Google, yang merupakan rekaman suara Anda sendiri.Bagaimana mudah bukan untuk melakukannya?

Tama
Tama
Gadgetfreak, FOMO
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi