Friday, April 26, 2024
BerandaGadgetNews GadgetCinematic Digital Launch Tandai Meluncurnya Seri Find X2 di Indonesia

Cinematic Digital Launch Tandai Meluncurnya Seri Find X2 di Indonesia

Techdaily.idOPPO akhirnya meluncurkan seri Find X2 di Indonesia. Mengusung konsep Cinematic Digital Launch, brand asal Tiongkok ini secara resmi menghadirkan ponsel flagship mereka di Indonesia.

Konsep Cinematic Digital Launch ini sendiri sangat identik dengan konsep peluncuran global mereka beberapa waktu lalu. Melalui konsep ini, tentu saja para awak media serta OPPO Fans bisa menyaksikan peluncuran ini di rumah mereka masing-masing, tanpa perlu repot-repot untuk keluar rumah.

Pada peluncuran ini, CEO OPPO Indonesia Ivan Lau mengungkapkan hadirnya seri Find X2 ini bertujuan untuk menciptakan standar terbaru untuk sebuah smartphone flagship, terutama di era 5G.

Kami sangat bangga dapat mempersembahkan produk flagship terbaru kami, seri OPPO Find X2, kepada pecinta OPPO di seluruh Indonesia. Dengan inovasi yang konsisten dan kontinu di semua aspek penting, kami ingin menciptakan standar baru untuk smartphone flagship terutama di era 5G saat ini,” ujarnya saat Cinematic Digital Launch berlangsung (12/3).

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa OPPO akan terus menjadi yang terdepan di dunia teknologi dan telah mengembangkan layanan 5G sejak tahun 2015 silam.

“Kami telah mengembangkan teknologi 5G sejak tahun 2015 lalu, dan pada tahun 2019 kami bekerjasama dengan Telkomsel untuk melakukan panggilan video 5G pertama diantara operator terkemuka Indonesia dan di negara lain.”

OPPO Find X2 series sendiri merupakan smartphone flagship OPPO yang sangat spesial dan hadir dengan sederet spesifikasi unggulan seperti layar, kamera hingga desainnya yang premium.

Hands On OPPO Find X2 Pro

Smartphone ini datang dengan layar berkonsep waterfall dengan refresh rate layar mencapai 120Hz QHD+ Ultra Vision Screen yang mampu memberikan lebih dari satu milyar variasi tampilan warna. Layar dari smartphone ini juga memiliki touch sensing hingga 240Hz yang meminimalisir tingkat delay ketika disentuh.

Untuk urusan kamera, seri Find X2 juga hadir dengan kombinasi tiga kamera dengan lensa utama wide angle 48MP+ lensa bersudut ultra lebar 48MP + lensa telefoto 13MP, yang mampu mencapai 10x hybrid zoom. Khusus untuk versi Pro nya, terdapat sensor Sony IMX689 yang memiliki ukuran sensor terbesar dibandingkan dengan semua sensor kamera smartphone 48MP yang ada di pasaran.

Dari segi chipset, Seri Find X2 dibekali oleh chipset  Snapdragon 865 yang sangat powerfull. Seri Find X2 juga mampu mengintegrasikan teknologi OPPO Smart 5G yang mendukung 5G + 4G dual-receiver, dual-card, dan dual-standby dengan jaringan yang lebih stabil. Dengan teknologi ini, OPPO Find X2 mampu secara mulus berpindah dari jaringan mobile satu ke yang lainnya mengikuti ketersediaan sinyal di wilayah tersebut.

BACA JUGA
Resmi Diluncurkan, Ini Harga HP ZTE Terbaru
BACA JUGA
MediaTek Ungkap Chipset Gaming Terbaru dengan Helio G85

OPPO Find X2 sendiri hadir dengan konfigurasi RAM 12GB dan ROM 256GB dan tersedia dalam dua varian warna yakni Dark Sea dan Blue Wave.

Perangkat Find X2 dijual dengan harga Rp. 14,999 juta. Sementara, varian yang lebih tinggi, OPPO Find X2 Pro dengan konfigurasi RAM 12GB dan ROM 512GB dijual dengan harga Rp. 17,999 juta. Find X2 Pro tersedia dalam dua pilihan warna, Tea Orange dan Dark Sea.

Bagi kalian yang ingin mencicipi smartphone terbaru dari OPPO ini, kalian bisa langsung mendatangi Pondok Indah Mall pada tanggal 19-22 Maret 2020, karena OPPO akan mengadakan sesi public experience.

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi