Saturday, April 27, 2024
BerandaGadgetNews GadgetMeluncur Desember, Oppo Reno 3 Series jadi Ponsel Pertama dengan ColorOS 7...

Meluncur Desember, Oppo Reno 3 Series jadi Ponsel Pertama dengan ColorOS 7 dan Dual-Mode 5G

Techdaily.ID OPPO akan meluncurkan ponsel barunya yakni Reno 3 pada bulan Desember mendatang. Mengutip laman Gadgets360, OPPO Reno 3 merupakan ponsel pertama yang mendapatkan sistem operasi terbaru OPPO yakni ColorOS 7 berbasis Android 10.

OPPO Reno 3 juga menjadi ponsel Reno series pertama yang mendukung dual-mode 5G. Dual-mode 5G ini mendukung dua mode jaringan yakni mode standalone (SA) dan non-standalone (NSA).

Bagi yang belum tahu, jaringan 5G NSA masih menggunakan infrastruktur 4G. Sementara jaringan 5G SA Sudah sepenuhnya menggunakan infrastruktur 5G. Hingga saat ini, mode jaringan 5G NSA masih digunakan di sejumlah negara.

Dukungan chipset Qualcomm Snapdragon 735 dengan chip modem 5G membuktikan bahwa Reno 3 merupakan ponsel dual-mode 5G. Mendukung performanya, ponsel ini disematkan RAM berjenis LPDDR4X dengan kapasitas 8GB dan ROM 256GB.

Dayanya ditopang baterai berkapasitas 4500 mAh disertai VOOC Flash Charge 4.0. Layar AMOLED 6,5 inci beresolusi HD+ dengan refresh rate 90Hz dibentangkan di bagian depan ponsel ini. Di dalam layar juga disematkan sensor sidik jari.

BACA JUGA
Hadir di Indonesia, Ini Deretan Laptop Terbaru Acer

Urusan foto dan video, Reno 3 dibubuhi empat kamera belakang dengan kamera utama beresolusi 60MP menggunakan sensor Sony IMX686. Sementara kamera lainnya ditunjang lensa telefoto 13MP, lensa ultra-wide 8MP dan depth-sensor 2MP. Sedangkan kamera selfienya beresolusi 32MP.

OPPO Reno 3 akan diluncurkan pada Desember mendatang di negara asalnya yakni China. Selanjutnya India yang akan menjadi pasar OPPO Reno 3.

Apakah OPPO Reno 3 akan diluncurkan di Indonesia ? Semoga saja.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi