Tuesday, April 30, 2024
BerandaGadgetRekomendasiTablet RAM 3GB 1 Jutaan Terbaik

Tablet RAM 3GB 1 Jutaan Terbaik

TechDaily.id – Mencari tablet murah sekarang ini tidak usah bingung lagi karena sudah banyak opsi yang tersedia di luar sana. Bahkan kamu bisa menemukan tablet RAM 3GB 1 jutaan terbaik yang dapat kamu pertimbangkan.

Tidak semua orang suka membawa laptop saat pergi ke luar kantor seperti meeting. Tablet bisa menjadi solusi bagi orang semacam ini karena body yang lebih ramping dan juga bobot yang tak terlalu berat.

Selain itu, baterai laptop biasanya juga bisa bertahan lebih lama jadi kamu gak perlu nih repot bolak-balik ngecas perangkat. Yang terpenting harga tablet bisa lebih murah dibanding laptop, bahkan ada yang hanya 1 jutaan lho.

Tablet RAM 3GB 1 Jutaan Terbaik

1. Advan Tab A8
Siapa sangka kamu bisa menemukan tablet 1 jutaan tapi mempunyai RAM 3GB. Kamu bisa pertimbangkan Advan agar bisa membantu produktivitas kamu.

Selain RAM 3GB, perangkat juga diibekali dengan kamera 5MP dan ruang penyimpanan internal 32GB. Untuk baterai, perangkat hanya dibekali 4.000 mAh.

BACA JUGA
Xiaomi Pad 5 Menerima Update Android 12, tapi…

2. Olike EduTab E1
Tablet ini dibekali dengan RAM 3GB   dan dukungan memori internal 32GB. Perangkat Olike ini juga sudah dibekali dengan baterai 4.000 mAh.

Olike EduTab E1 juga sudah dibekali dengan panel layar 8 inci. Sedangkan di bagian dalamnya, sudah ditopang dapur pacu dari Unisoc.

3. Huawei MatePad T10s
Menelusuri ecommerce, kamu bisa menemukan tablet Huawei ini dibanderol Rp1 jutaan. Selain mempunyai RAM 3GB, tablet ini juga sudah dibekali dengan memori internal 64GB di dalamnya.

Baterai perangkat ini lebih besar dibanding yang disebutkan di atas. Huawei MatePad T10s dibekali dengan baterai berkapasitas 5.100 mAh.

4. Samsung Galaxy Tab A7 Lite
Di ecommerce kamu juga dapat menemukan Tab A7 Lite dibanderol 1 jutaan. Galaxy Tab A7 Lite selain mempunyai RAM 3GB juga dilengkapi memori internal 32GB.

Galaxy Tab A7 Lite juga dilengkapi dengan kamera 8MP. Di daya tahan, perangkat juga dibekali dengan baterai berkapasitas 5.100 mAh.

Tama
Tama
Gadgetfreak, FOMO
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi