Friday, April 26, 2024
BerandaGadgetNews GadgetWujud Samsung Galaxy A71 5G Semakin Terkuak

Wujud Samsung Galaxy A71 5G Semakin Terkuak

 

Techdaily.id –  Ini bukan pertama kali kita mendengar tentang Samsung Galaxy A71 5G.  Sebelumnya, kita sudah di suguhkan informasi soal keberadaanya melalui kemunculannya di otoritas sertifikasi 3C dan GeekBench. Dan kini secara alami, sepertinya bisa menikmati detail seperti apa kecanggihan dari smartphone ini.

Sebelumnya kabar itu belum komplit, dan belum diketahui soal eksterior handset, tidak ada data resmi soal tampilan diagonal dan detail, seperti desain dan penempatan kamera selfie. Tidak ada gambaran atau foto Galaxy A71 5G yang muncul.

Namun menurut kabar terbatu, perangkat yang tidak disebutkan dengan pemberitahuan (SM-A7160) yang terdaftar di TENAA, menunjukan lembar spesifikasi yang cukup lengkap. Sesuai dengan info sebelumnya apa yang tercatat sangat percis seperti A71 5G yang akan menggunakan baterai 4.370 mAh yang cukup besar, mampu mengisi daya 25W (11V, 2.25A). Mungkin akan memakan sebagian besar ruang di dalam ponsel yang memiliki dimensi 162,6 x 75,5 x 8.1mm, serta bobot 185 gram ini.

BACA JUGA
Bose Resmikan Store ke-9 di Mall Pacific Place
BACA JUGA
Hobi ngevlog? Cobain Fitur Kamera Samsung Galaxy Note20 !

Dikutip dari GSMArena, melalui laporan TENAA itu ponsel ini akan mengusung chipset Exynos 980 milik Samsung, lengkap dengan modem Shannon 5G-nya. Sebagai catatan, tidak seperti Exynos 990 dan Snapdragon 865, ini adalah solusi modem 5G terintegrasi yang kita lihat di Exynos 980. Juga pada lembar spesifikasi terdapat keterangan 8GB RAM dan penyimpanan yang dapat diperluas.

Pada sisi daya bidiknya, Samsung Galaxy A71 5G akan mengguncang kamera utama dengan tingkat ketajaman 64MP, kemungkinan disertai dengan ultrawide 12MP, makro 5MP dan modul sensor kedalaman 5MP. Di bagian depan – kamera selfie cukup bertenaga yaitu 32MP. Bagian update informasi terbaru ponsel ini akan mendukung port USB Type-C, jack audio 3.5mm, Bluetooth 5.0, Wi-Fi ac dan Android 10, dengan Samsung One UI 2.0, atau mungkin 2.1 yang lebih baru, (besar kemungkinan). /IM

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi