Monday, May 13, 2024
BerandaGadgetRekomendasi5 Alasan Mengapa Galaxy A34 5G Enak Diajak Gaming

5 Alasan Mengapa Galaxy A34 5G Enak Diajak Gaming

Techdaily.id – Bulan Ramadan mewajibkan seluruh umat Muslim di dunia untuk berpuasa selama sebulan penuh. Ibadah puasa kamu di tahun ini bakal lebih seru lagi jika kamu ditemani oleh Galaxy A34 5G. 

Bahkan, smartphone yang satu ini memiliki spesifikasi mumpuni untuk menunjang pengalaman gaming kamu. Sambil menunggu waktu berbuka puasa, kamu bisa mabar bersama teman menggunakan Samsung Galaxy A34 5G.

Buat kamu yang belum tahu spesifikasi apa saja yang bisa menunjang pengalaman gaming kamu di HP ini, berikut kami hadirkan ulasannya.

Spesifikasi Galaxy A34 5G Untuk Main Game

Dukungan Layar Besar dan Jernih

Spesifikasi Awesome Galaxy A34 5G yang pertama datang dari segi layar. Smartphone ini memiliki layar jernih dan tajam berjenis Super Amoled dengan ukuran 6,6 inci. Layar jernih tersebut juga memiliki resolusi FHD+ yang akan memberikan visualisasi yang memanjakan mata. Layar smartphone ini juga punya tingkat kecerahan yang mencapai 1000 nits, jadi kamu gak perlu khawatir deh main game di bawah terik matahari. 

BACA JUGA
Detail Penting Galaxy S23 Ultra, Baterai Mirip S22 Ultra
Galaxy A34 5G

Hadir pula teknologi refresh rate hingga 120Hz yang tentunya membuat tampilan lebih intuitif. Apalagi ketika kamu sedang bermain game High fps ataupun menyaksikan berbagai konten film action yang banyak mengandung unsur camera movement. 

Main game juga makin asik berkat dukungan teknologi layar yang memiliki touch sampling rate mencapai 240Hz. Dengan begitu, dijamin tingkat delay ketika kamu menyentuh layar akan semakin kecil dan kamu makin GG saat push rank. 

Ditopang Oleh Chipset Powerful

Tidak sedikit orang yang menunggu waktu berbuka puasa dengan bermain game di smartphone. Jika kamu termasuk dari kelompok orang yang seperti itu, maka Galaxy A34 5G bisa menjadi perangkat yang tepat.

Pasalnya, smartphone ini sudah ditopang oleh chipset bertenaga yakni MediaTek Dimensity 1080 yang cukup powerful. Chipset ini memiliki sepasang prosesor Arm Cortex-A78 dalam mesin octa-core CPU-nya yang memiliki clock speed hingga 2.6GHz. Hal tersebut menjadikan performanya lebih cepat dan game lebih lancar. Kolaborasi antara mesin pemrosesan grafis Arm Mali-G68 dan teknologi game MediaTek HyperEngine memungkinkan pengguna bermain game dengan lebih lancar dan tetap terhubung.

BACA JUGA
Harga HP Samsung Terbaru (November 2021)
Galaxy A34 5G

Dengan bantuan chipset gahar ini, diyakini Galaxy A34 5G akan mudah melibas semua game-game berat yang biasa kamu mainkan.

Terlebih lagi, Samsung juga sudah melakukan unlock untuk beberapa game populer sehingga game tersebut bisa dimainkan pada setingan grafis tertinggi. 

Baterai Besar yang Tahan Lama

Kamu gak perlu khawatir kehabisan baterai sebelum sampai ke rumah. Pasalnya, Galaxy A34 ditopang oleh baterai 5000 mAh yang mampu bertahan hingga seharian penuh. Bahkan, pihak Samsung sendiri mengklaim kalau daya tahan baterai ini bisa bertahan hingga 2,5 hari loh. 

Jadi kamu gak usah takut kehabisan baterai pas lagi push rank.

Didukung Fast Charging 25W

Masih terkait daya tahan, jika memang baterai 5000 mAh dirasa kurang, kamu tidak perlu khawatir karena smartphone ini sudah dilengkapi dengan sistem pengisian daya cepat 25W. 

Fast Charging dari perangkat ini pun bisa kompatibel dengan banyak adapter pengisian daya, sehingga kamu tidak perlu takut jika baterai ponsel rusak apabila kamu menggunakan adapter dari smartphone lainnya. 

BACA JUGA
Samsung Berkolaborasi dengan BMW Indonesia Hadirkan Galaxy Z Fold5 Special Edition

Dukungan Konektivitas 5G

Satu lagi yang jadi fitur Awesome dari smartphone ini tentunya dukungan konektivitas 5G. Dengan jaringan internet mobile generasi kelima ini, kamu bisa meningkatkan pengalaman hiburan dan produktivitas loh.

Galaxy A34 5G

Kamu bisa bermain game tanpa lag berkat koneksi internet 5G yang minim latency. Kamu juga bisa menikmati konten film dengan resolusi 4K lebih lancar dan tidak ada lag. Untuk produktivitas, kamu tidak perlu membutuhkan waktu yang lama untuk mendownload file besar karena di jaringan 5G, tentunya kamu dimungkinkan menggunakan internet mobile dengan bandwith yang besar pula. 

Harga Samsung Galaxy A34 5G

Kamu bisa mendapatkan ponsel ini seharga Rp4.999.000 untuk kapasitas 8GB/128GB dan Rp5.399.000 untuk kapasitas 8GB/256GB. Dapatkan benefit menarik berupa akses gratis Youtube Premium selama 2 bulan, gratis Spotify Premium selama 3 bulan, dan cashback pembelian aksesoris Samsung sebesar Rp300.000 (8GB/256GB) atau Rp200.000 (8GB/128GB) selama periode 16-31 Maret 2023 di gerai Samsung store, Samsung.com/id dan mitra online store.

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi