Saturday, April 27, 2024
BerandaLife StyleSambut Hari Kemenangan dan Bagikan Momen Terbaik Melalui #BahagiaBarengrealme

Sambut Hari Kemenangan dan Bagikan Momen Terbaik Melalui #BahagiaBarengrealme

Techdaily.id – Program khusus Ramadan #BahagiaBarengrealme dari realme, merek smartphone Favoritnya Anak Muda akan segera hadir untuk berikan keseruan bagi anak muda melalui platform media sosialnya. Merupakan bagian dari #Silaturealme, #BahagiaBarengrealme dapat diikuti oleh Anda mulai besok, 16 – 27 Mei mendatang dengan mengunggah foto makanan dan kebersamaan dengan keluarga menggunakan tagar #BahagiaBarengrealme dan #Silaturealme di Instagram. realme akan memilih delapan postingan foto serta caption yang menarik untuk memenangkan dua unit realme 6, dua unit realme 6 Pro & empat unit realme Band.

#BahagiaBarengrealme dilatarbelakangi oleh banyaknya aktivitas kekeluargaan yang dilakukaan selama Bulan Ramadan sebagai bulan paling istimewa untuk umat muslim. Dibagi menjadi dua tema yakni makanan dan keluarga, Anda dapat mengambil bagian dalam kontes foto #BahagiaBarengrealme untuk ungkapkan rasa sukacita selama Ramadan dan persiapan Hari Raya Idul Fitri. Mulai dari berbagi foto kegiatan sehari-hari sebelum Idul Fitri tiba, berbagi foto masakan yang dimasak atau dipesan untuk Idul Fitri atau foto keseruan saat menghubungi keluarga dengan panggilan video menggunakan kamera depan smartphone.

BACA JUGA
Muncul di Geekbench, Ini Spesifikasi realme X3 SuperZoom

Cara ikuti #BahagiaBarengrealme sangatlah mudah, follow akun resmi @realmeindonesia, bagikan foto terbaik yang sesuai dengan tema Makanan dan Keluarga dengan caption yang berbagi kebahagiaan yang menarik, mention @realmeindonesia di setiap foto yang diikutsertakan, gunakan hashtag #BahagiaBarengrealme serta #Silaturealme dan ajak tiga teman Anda untuk melakukan yang sama. Dan, jangan kunci akun pribadi Anda agar realme mudah melakukan penilaian.

Untuk tema pertama “Makanan”, peserta harus mengunggah semua foto makanan yang biasanya disajikan atau dibuat selama bulan Ramadhan atau dalam persiapan untuk Idul Fitri. Selanjutnya, untuk tema kedua “Keluarga”, peserta harus mengunggah semua foto tentang kebersamaan dan kebahagiaan dengan semua anggota keluarga. realme akan mengumumkan pemenang foto melalui Instagram pada tanggal 30 Juni setelah menemukan foto-foto yang paling seru bersama keluarga dan caption yang menarik.

Dengan memanfaatkan kekuatan anak muda di era digital ini, #BahagiaBarengrealme diharapkan dapat menginsipirasi banyak anak muda lainnya untuk merasakan dan berbagi momen kebaikan dan kebahagiaan melalui smartphone realme. Smartphone memainkan peran utama untuk tetap terhubung dan bebagi hal-hal Bahagia walaupun sedang berjarak. Banyak hal yang dapat dilakukan menggunakan smartphone untuk membuat orang yang jauh merasa tetap dekat dengan keluarga di kampung halaman.

BACA JUGA
realme Jadi Partner Festival Musik, Ciptakan Standar Baru

realme juga berharap #BahagiaBarengrealme dapat menyuntikan semangat positif dan kebahagiaan anak muda di seluruh Indonesia saat #DiRumahAja. Karena, kita tetap bisa tetap dekat dengan orang tersayang walau sedang #DiRumahAja dengan berbagai momen bersama realme. Untuk informasi lebih lanjut tentang Kontes Foto #BahagiaBarengrealme seperti tanggal posting tema foto, syarat, ketentuan, kriteria pemenang, dan hadiah untuk para pemenang, Anda dapat mengikuti akun Instagram resmi realme Indonesia di https://www.instagram.com/realmeindonesia/.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi