Friday, April 26, 2024
BerandaGadgetRekomendasiSamsung Galaxy S20 Ultra, Ponsel Flagship Rasa Gaming

Samsung Galaxy S20 Ultra, Ponsel Flagship Rasa Gaming

Techdaily.idSamsung Galaxy S20 Ultra merupakan ponsel flagship milik Samsung yang belum lama ini diluncurkan di Indonesia. Setiap smartphone flagship milik Samsung memang identik dengan kualitas kamera yang bagus.

BACA JUGA
Galaxy S24 Ultra Menggunakan Sensor Kamera ISOCELL HP2SX 200MP Baru

Lantas, bagaimana dengan kemampuan melahap game? Smartphone ini memang bukanlah smartphone gaming, namun siapa sangka kalau Galaxy S20 Ultra ini juga memiliki sederet fitur game layaknya ponsel gaming.

Smartphone ini memiliki layar super jernih yakni   Dynamic AMOLED 2X, yang memiliki refresh rate mencapai 120 Hz. Tidak sampai disitu, ponsel ini juga memiliki touch response hingga 240 Hz.

BACA JUGA
Hp 5G Vivo Meluncur di Q3?

Dengan kualitas layar yang mumpuni ini, Samsung Galaxy S20 Ultra seharusnya mampu menyuguhkan tampilan visual yang tajam layaknya smartphone gaming yang ada di pasaran.

Belum lagi dukungan chipset Exynos 990 yang punya performa gemilang dalam menjalankan aplikasi berat. Chipset ini dibuat dengan teknologi 7nm EUV dan menggunakan empat core prosesor Cortex-A55, dua core prosesor Exynos M5 custom dan dua Core Cortex-A76. Untuk urusan grafis, chipset ini dibantu oleh GPU Mali-G77 MP11.

Tidak sampai disitu, untuk menjalankan aplikasi tentunya smartphone juga didukung oleh kehadiran RAM, di mana seri S20 tertinggi ini menggunakan 12GB RAM.

BACA JUGA
Fitur Portrait OPPO Jadi Salah Satu "Senjata" di Tahun 2022

Jika melihat dari data diatas, bisa dibilang Samsung Galaxy S20 Ultra telah memiliki standar sebagai ponsel gaming, meski tidak terdapat sistem pendingin suhu di dalamnya.

Nah, untuk menguji ponsel ini, kami memutuskan untuk memainkan dua game berat yang sangat populer di kalangan masyarakat yakni PUBG dan Call Of Duty Mobile (CODM). Berikut ulasannya.

Game pertama yang kami mainkan adalah PUBG Mobile. Pada game ini Samsung Galaxy S20 Ultra mampu menyuguhkan settingan grafis HDR dan frame rate Ultra.

Kami memainkan game ini selama dua ronde atau sekitar 51 menit. Selama permainan, kami tidak merasakan adanya lag maupun frame drop sedikitpun.

Sementara untuk baterainya, ketika awal kami memainkan game ini, baterai Samsung Galaxy S20 Ultra berada pada angka 73% dan ketika selesai bermain baterainya berada pada angka 57%. Hal ini menandakan kalau baterai dari ponsel ini hanya berkurang sekitar 16 persen saja selama hampir satu jam bermain PUBG.

Hanya saja, smartphone ini terasa hangat ketika permainan memasuki setengah jam awal.

Game kedua yang kami mainkan adalah CODM. Pada game ini, ponsel flagship dari Samsung ini mampu menyajikan tampilan grafis very high dan frame rate very high.

Kami memainkan game CODM kurang lebih 33 menit. Ketika awal bermain, baterai ponsel ini memiliki daya mencapai 55 persen. Sementara ketika setengah jam bermain, kondisi baterai ini mencapai 45 persen. Itu menandakan hanya sekitar 10 persen saja baterai ini terkuras untuk bermain game CODM selama kurang lebih setengah jam.

Main game di Samsung Galaxy S20 Ultra

Ketika bermain, kami juga tidak merasakan adanya lag dan suhu ponsel tidak sepanas ketika bermain PUBG.

BACA JUGA
Kini, Akses Tokopedia Gak Perlu Pakai Kuota Internet

Dari pengujian dua game di atas, sejatinya dapat ditarik kesimpulan bahwa Samsung Galaxy S20 Ultra masih sanggup melahap game berat favorit. Ponsel ini juga cukup nyaman untuk diajak mabar di momen PSBB seperti saat ini.

Akan tetapi, refresh rate layar 120Hz tampaknya tidak terlalu berfungsi lantaran dua game yang kami mainkan tadi belum mendukung frame rate setinggi itu. Namun, touch sensing yang mencapai 240Hz pada ponsel ini terasa sangat membantu dalam bermain kedua game tadi.

Adapun mode layar 60 Hz dan 120 Hz bisa dipilih di tampilan “Motion smoothness” yang bisa diakses di menu “Settings” > “Display”.

Samsung Galaxy S20 Ultra sendiri dibanderol dengan harga Rp. 18.499.000 dan bisa kamu dapatkan di situs resmi Samsung Indonesia, jadi gak perlu keluar rumah untuk membeli ponsel ini.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai promosi Samsung Galaxy S20, kamu bisa kunjungi https://www.samsung.com/id/galaxylaunchpack/

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi