Monday, May 6, 2024
BerandaGadgetTips Mudik Lancar dan Anti Bosan Bareng Galaxy A34 5G

Tips Mudik Lancar dan Anti Bosan Bareng Galaxy A34 5G

Techdaily.id – Buat kamu yang sedang melakukan persiapan untuk mudik lebaran tahun ini, tim Redaksi Techdaily menghadirkan ulasan khusus yakni tips mudik lancar dan dijamin anti bosan bersama Samsung Galaxy A34 5G.

Kenapa Galaxy A34 5G? Pasalnya smartphone kelas menengah yang belum lama diluncurkan oleh Samsung ini memiliki sederet spesifikasi dan fitur unggulan yang dijamin bikin aktivitas mudik lebaran kamu tahun ini menjadi lebih nyaman.

Penasaran apa aja tips nya? Yuk simak ulasan berikut.

Tips Mudik Lancar Bareng Galaxy A34 5G

Ditopang Layar Besar yang Jernih, Bikin Streaming Makin Seru!

Buat kamu yang mudik melalui jalur darat, kamu bisa memanfaatkan layar Super Amoled 6,6 inci milik Galaxy A34 5G sebagai media navigator. Dengan dukungan layar yang tajam ini, dijamin kamu gak bakal salah melihat arah peta. 

Saat istirahat di rest area, kamu juga bisa memanfaatkan layar HP ini untuk streaming berbagai film maupun series favorit. Pasalnya, Galaxy A34 5G menggunakan layar beresolusi Full HD+ dengan aspect ratio 19.5 : 9 serta dukungan eye comfort shield yang gak bikin mata kamu lelah, meski menatap layar ponsel ini untuk waktu yang lama. 

BACA JUGA
Kilas Balik Inovasi Revolusioner Samsung Hingga Kini Memulai Era Mobile AI
tips mudik lancar

Terlebih lagi, dengan tingkat kecerahan yang mencapai 1000 nits, tentunya kamu bisa melihat layar ponsel ini dengan jelas meski berada di siang hari yang terik.

Main Game Saat di Rest Area

Galaxy A34 5G juga menggunakan chipset MediaTek Dimensity 1080 yang menggunakan sistem fabrikasi 6nm dan clock speed hingga 2,6 Ghz di tiap core nya. Chipset ini tentunya mampu melibas semua game-game mainstream dan dijamin anti ngelag. 

Kamu bisa bermain game favorit di sela-sela istirahat saat perjalanan mudik kamu. Dengan begitu, kegiatan mudik tahun ini menjadi lebih awesome dan bebas garing.

Smartphone ini juga ditopang oleh RAM sebesar 8GB dan penyimpanan internal hingga 256GB yang tentunya memudahkan kamu dalam proses multitasking dan mendownload file besar dari sebuah game. 

Baterai Besar dan Fast Charging, Awet Selama Perjalanan

Smartphone ini ditopang oleh baterai berkapasitas 5000 mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 2 hari lebih saat pemakaian wajar. Dengan kapasitas sebesar ini, diyakini kamu tidak perlu khawatir kehabisan baterai meski kamu menggunakan ponsel ini untuk alat navigasi, bermain game bahkan streaming musik favorit. 

BACA JUGA
Cara Transfer File dari HP Samsung ke PC, Gak Perlu Install Alat Tambahan!
tips mudik lancar

Kamu juga bisa mengisi ulang baterai ponsel ini ketika memasuki rest area, karena Galaxy A34 5G sudah dilengkapi oleh sistem pengisian daya cepat 25W yang bisa mengisi ulang daya baterai dengan lebih cepat dibandingkan sistem pengisian standar.

Jangan Takut kehabisan eToll, Galaxy A34 5G Ditopang Oleh NFC

Aktivitas mudik kamu dijamin tanpa hambatan karena smartphone yang satu ini ditopang oleh teknologi NFC. 

Sehingga, kamu tidak perlu takut lagi kalau saldo uang elektronik kamu kurang atau habis. kamu hanya perlu menempelkan kartu uang elektronik di bagian belakang ponsel dan membuka aplikasi favorit untuk mengisi saldo. 

Proses pengisiannya juga tergolong mudah dan cepat, sehingga kamu gak perlu buang-buang waktu karena antri di minimarket deh. 

Jadikan Mudikmu Makin Awesome Bareng Galaxy A34 5G

Kamu bisa mendapatkan ponsel ini seharga Rp4.999.000 untuk kapasitas 8GB/128GB dan Rp5.399.000 untuk kapasitas 8GB/256GB. Kamu bisa mendapatkan smartphone ini dengan mudah di situs Samsung.com/id.

Arie
Arie
Humoris, Humanis dan Fantastis
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi