Wednesday, May 15, 2024
BerandaGadget9 Fitur Unggulan Garmin Instinct 2X Solar

9 Fitur Unggulan Garmin Instinct 2X Solar

TechDaily.id – Garmin meluncurkan Garmin Instinct 2X Solar. Jam tangan pintar ini membawa sejumlah fitur berguna bagi para penggunanya. Intip fitur unggulan Garmin Instinct 2X Solar.

Garmin Instinct 2X Solar yang hadir dalam jajaran Instinct 2 Series adalah smartwatch GPS dengan desain yang besar dan kokoh. Smartwatch ini ditujukan bagi Anda yang memiliki jiwa petualang, berani dan ingin tampil dengan lebih bergaya.

Dirancang untuk mendukung gaya hidup aktif penggunanya, smartwatch ini dilengkapi dengan beragam fitur yang siap untuk mendukung Anda berpetualang. Nikmati masa pakai tak terbatas berkat dukungan pengisian tenaga surya. Bahkan dalam mode smartwatch saja, Anda sudah bisa menikmati masa pakai hingga 40 hari.

Smartwatch yang masih masuk ke dalam keluarga Instinct 2 Series ini memiliki durabilitas tinggi ini menampilkan layar bertenaga surya dan casing polimer 50 mm yang kokoh. Tahan air hingga kedalaman 100 meter dan telah lolos pengujian standar militer US MIL-STD-810 untuk ketahanan termal, kejut, dan air.

Fitur Unggulan Garmin Instinct 2X Solar

  1. Pengisian daya tenaga surya. Lensa Solar Charging Power Glass memperpanjang masa pakai baterai, menghasilkan energi 50% lebih banyak daripada Instinct 2 Solar. Lebih lama dengan potensi masa pakai baterai bertenaga surya hingga 40 hari dalam mode smartwatch.
  2. Senter terintegrasi. Berpetualang dan berlari dalam kondisi cahaya redup tanpa khawatir, berkat senter multi-LED internal yang menyediakan intensitas variabel dan strobo yang sesuai dengan irama lari Anda — plus mode lampu keselamatan merah untuk membantu mengawasi lingkungan malam hari Anda.
  3. Durabilitas tinggi berkat MIL-STD 810. Jam tangan ultra-tangguh ini telah lolos pengujian standar 810 militer A.S. untuk ketahanan termal, kejut, dan air. Selain itu, tahan air hingga 100 meter.
  4. Mendukung multi-band frekuensi. Menerima dan memanfaatkan beberapa frekuensi yang dikirim oleh satelit navigasi, sehingga meningkatkan akurasi posisi pengguna khususnya di area di mana sinyal GNSS dipantulkan, lemah, atau biasanya tidak menembus.
  5. Mendukung obstacle race (balap lari dengan rintangan). Melacak performa pengguna selama melakukan obstacle race — bahkan dengan waktu split yang direkam antara bagian lari dan rintangan ketika berlomba atau latihan. Setelah merekam split secara manual selama loop pertama, pengguna dapat fokus hanya pada balapan karena split waktu akan direkam secara otomatis. Mode olahraga terbaru: badminton, soccer, motor cross.
  6. Layar 1,51 inci dengan resolusi 176 x 176 piksel berjenis transflective MIP dapat dibaca dalam berbagai kondisi. Bezel dan casing berbahan polimer yang diperkuat serat dengan ukuran 50 x 50 x 14.5 mm cocok untuk pergelangan tangan dengan lingkar 145-228 mm. Diameter jam 50 inci ini merupakan yang terbesar di antara Instinct 2 Series lainnya.
  7. Dukungan 30+ mode olahraga baik di dalam maupun luar ruangan. Mulai dari berlari, berenang, multisport seperti triatlon dan swimrun, berburu, memancing, ski, surfing, sepeda statis, latihan kekuatan, HIIT, hingga bouldering.
  8. Fitur monitor kesehatan yang lengkap: pemantau detak jantung otomatis, status HRV (heart-rate variable), saturasi oksigen, Body Battery, Sleep Score dan masih banyak lainnya.
  9. Fitur pendukung untuk berpetualang: built-in flashlight, solar charging, ABC Sensors, Trackback Routing, Reference Point dan banyak lagi
BACA JUGA
Ini Fitur Utama Garmin Bounce, Mendukung GPS
Tama
Tama
Gadgetfreak, FOMO
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Artikel Terbaru

Rekomendasi